Subscribe Us

header ads

Melewati Jenazah Yang Diangkat Kerandanya Dan Berjalan Dibawahnya Sebanyak Dua Kali Atau Lebih

Pertanyaan :

Didaerah kami kalau ada orang yang meninggal dan mau mengantarkan ke pemakamannya, di depan rumahnya seluruh keluarganya melewati dibawah jenazah yang diangkat kerandanya dan dilakukan dua kali, dan menabur kan bunga dipusara. Apakah ada sunnah didalam menjalankan seperti ini? 

Jawaban :

Tidak ada sunnahnya. Ini adalah kurafat. Apa khurafatnya? Kalau seandainya tidak dilakukan seperti ini maka akan teringat-ingat orang yang meninggal (si mayit). Kalaupun teringat-ingat orang yang meninggal itu alhamdulillah. Jika teringat si mayit maka didoakan.

Harus mengelilingi dibawah keranda, maka hal ini tidak boleh dilakukan.  Itu tidak ada, itu adalah kurafat. 

Kemudian menaburkan bunga juga tidak ada sunnahnya. Ini adalah kebiasaan orang kuffar. Maka seharusnya kita tinggalkan walaupun itu terkadang sudah menjadi sebuah tradisi di sebagian orang karna ini asal usulnya bukanlah dari syariat islam. 

Wallahu'alam

[Oleh : Buya M. Elvi Syam]

Posting Komentar

0 Komentar